MediaAktual.My.Id, Manado : Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) adalah bagian dari upaya pembinaan internal anggota kepolisian yang di gagas polres minahasa utara.
Binrohtal adalah kegiatan yang dilakukan oleh Polri untuk memberikan siraman rohani dan moral kepada anggota Polri.
” Program ini bertujuan untuk membentuk karakter anggota polri yang humanis, meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan anggota Polri serta memberikan alat kontrol diri kepada anggota Polri,” kata Kabag Ops Polres Minut AKP Wensy Saerang.SE.
Sebagai pembinaan Internal anggota kepolisian, polisi juga menjadi corong dalam menyuarakan kerukunan dan kedamaian ditengah perbedaan keyakinan.