MediaAktual.My.Id, Minut : Semarak serta semangat hari sumpah pemuda tahun 2024, beberapa pekan terakhir, jajaran KPU Minahasa Utara (Minut), menyelenggarakan Nonton Bareng (Nobar) Film “Tepatilah Janji”.
Program ini menyasar sejumlah sarana pendidikan dan juga dibeberapa kecamatan di wilayah hukum kabupaten minahasa utara.
” Nobar ini kami gagas agar kiranya para Siswa atau Pemilih Pemula dapat memaknai film ini sebagai semangat memajukan bangsa agar bisa memilih pemimpin yang baik dan amanah di Pilkada Tahun 2024,” kata anggota KPU Minahasa Utara Irene Buyung.